by

Kitab Irsyadul Ibad dan Terjemahannya Bagian Ke 164

Kitab Irsyadul Ibad

Kajian ke ( 164 )

Di riwayatkan dari Sa’id bin Musayyab dari Salman ,berupa Hadits marfu’ ,beliau berkata ; Nabi ﷺ berkhutbah di hadapan kita (para sahabat) pada hari yg terakhir dari bulan Sya’ban ,beliau bersabda ; hai manusia…telah datang pada kalian bulan yg agung (bulan Romadlon) ,bulan yg di berkahi ,di bulan itu ada satu malam yg lebih baik dari pada 1000 bulan (lailatul Qodar) ,Alloh mewajibkan berpuasa di dalamnya dan di sunahkan untuk shalat malam.

Barang siapa yg mendekat kepada Alloh dengan satu kebaikan maka baginya (pahala) seperti melakukan amal Fardlu/wajib di luar Romadlon ,dan barang siapa yg melakukan ibadah fardlu maka baginya (pahala) seperti melakukan ibadah fardlu x 70 di luar Romadlon , bulan Romadlon itu bulan kesabaran ,dan sabar itu pahalanya surga ,dan bulan untuk bersungguh2 melakukan banyak kebaikan ,dan bulan bertambahnya Rizqi ,barang siapa yg memberi berbuka kepada orang yg berpuasa maka baginya di ampuni dosanya dan di merdekakan dari Neraka dan baginya pahala sejumlah orang yg di beri berbuka tadi tanpa mengurangi dari pahala mereka.

Para sahabat bertanya ; kita (para sahabat) tidak semuanya bisa memberi berbuka kepada orang puasa ?

* Mari membangun kebersamaan dan keberkahan dengan membaca Sholawat Nariyah dan Sholawat Jibril bersama-sama (dari Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam) dengan mengklik tautan ini.

Nabi ﷺ bersabda ; pahala itu di berikan kepada orang yg memberi berbuka dengan satu buah kurma atau satu teguk air atau satu teguk susu , (bulan Romadlon) itu awalnya Rahmat ,tengah2 nya ampunan , dan terakhirnya di bebaskan dari Neraka , barang siapa yg meringankan pekerjaan dari budaknya/pembantunya maka Alloh mengampuni dosanya , perbanyaklah di dalamnya untuk melakukan 4 hal kebaikan ;

1 . perbanyak ucapan laailaa ha illalloh
2. perbanyak istighfar
3. perbanyak meminta surga
4 . dan di jauhkan dari Neraka,

Barang siapa yg memberi minuman kepada orang yg puasa (ketika berbuka) maka Alloh akan memberinya minum dari Telagaku dan tidak akan haus selamanya .

Dalam riwayat lain ; barang siapa yg memberi berbuka kepada orang yg berpuasa di bulan Romadlon dari hasil kerja yg halal maka dia di mintakan ampunan oleh Makaikat di setiap malam bulan Romadlon dan akan di salami oleh malaikat Jibril pada lailatul Qodar ,barang siapa yg di salami oleh malaikat Jibril maka hatinya tipis dan banyak mengalirkan air mata .

Mudah2an kita bisa mengamalkannya . aamiin

irsyad. 164

📚 Dalam rangka meningkatkan pemahaman kita tentang agama, kami ingin berbagi hasil kajian resmi dari Majelis Ta’lim dan Sholawat Kanzul Mubtadi-ien International. 🕌✨ Temukan lebih banyak wawasan di situs web: https://www.kanzanesia.com.

#KitabIrsyadulIbad #KajianIslam #WawasanKeagamaan #BacaLebihBanyak

Penasehat Majelis Ta'lim dan Sholawat Kanzul Jannah

* Mari membangun kebersamaan dan keberkahan dengan membaca Sholawat Nariyah dan Sholawat Jibril bersama-sama (dari Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam) dengan mengklik tautan ini.