by

9 Adab Berdoa Kepada Allah yang Baik

Berdoa adalah salah satu bentuk ibadah kepada Allah. Oleh karena itu ketika berdoa sebaiknya menggunakan adab berdoa kepada Allah yang baik.

Seperti dijelaskan dalam sebuah hadits, bahwasannya doa adalah otaknya ibadah. Seperti anggota tubuh, ibadah juga memiliki otak yaitu doa. Setiap selesai ibadah apapun, biasanya pasti ditutup dengan doa. Dari hal ini dapat diambil hikmah, bahwa semua ibadah yang kita kerjakan pusatnya adalah doa kita kepada Allah.

Semakin besar kebutuhan kita kepada Allah, maka semakin besar harapan kita terhadap pertolongan Allah. Semakin besar harapan kita kepada Allah, maka semakin bersungguh-sungguh ketika kita berdoa kepada Allah. Caranya yaitu dengan adab berdoa kepada Allah yang baik.

Jika kita besar harapannya kepada Allah, dan doa kita sudah bersungguh-sungguh. Maka secara otomatis, semua ibadah yang lain juga akan bersungguh-sungguh. Karena harapan yang besar itu tadi.

Jadi sudah tahu ya, pentingnya doa sebagai penggerak atau otak dari ibadah-ibadah yang lain. Dan doa ini berasal dari cita-cita, harapan atau goal (tujuan) yang ingin diraih seseorang yang berdoa.

Mari membangun kebersamaan dan mendapat keberkahan dengan membaca sholawat nariyah 4444x  bersama-sama dari Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam dengan mengklik tautan ini.

Adab Berdoa Kepada Allah

Adab berdoa kepada Allah yang saat ini kita ulas merupakan hal yang mempunyai pengaruh besar terhadap amal ibadah yang lainnya, seperti membaca sholawat dll. Ibadah-ibadah yang lain itu dapat terprogram dengan baik dengan adanya doa tersebut. Karena otak atau pusat dari semua amal ibadah termasuk membaca sholawat adalah tergantung pada doa. Seberapa besar seseorang merasa butuh kepada Allah dan seberapa besar harapannya untuk mendapatkan pertolongan dari Allah. Itu yang menjadi sebab semangat dalam menjalankan ibadah-ibadah yang lain.

Berikut ini adalah adab berdoa kepada Allah yang baik :

 

1. Mencari Waktu yang Utama untuk Berdoa

 

Waktu yang utama dalam berdoa ini ada banyak. Jadi tidak setiap saat kita terus berdoa. Namun, ada waktu khusus yang pada waktu itu sangat baik untuk berdoa. Diantaranya yaitu :

Sepertiga malam yang terakhir

Setiap selesai sholat fardlu

Waktu antara maghrib dan isya’

Ketika sujud yang terakhir dalam sholat (berdoa dalam hati)

Setelah jam 12 malam waktu Istiwa’

 

2. Mencari keadaan dan tempat yang utama untuk berdoa

 

Adab berdoa kepada Allah yang kedua adalah dengan badan dan pakaian dalam keadaan suci dari najis dan kotoran. Tempat yang digunakan untuk berdoa juga suci dari najis dan kotoran.

 

3. Melaksanakan amal sholeh sebelum berdoa

 

Sebelum berdoa, supaya lebih baik lagi bisa dengan melaksanakan amal sholeh terlebih dahulu. Seperti sholat, membaca sholawat, sedekah dll.

 

4. Mempunyai wudhu

 

5. Menghadap kiblat

 

6. Membuka dan mengangkat kedua telapak tangan

 

7. Bertaubat dan mengakui semua dosa-dosanya

 

Salah satu penyebab terhalangnya doa ada adalah dosa. Oleh karena itu, bertaubat dan mengakui semua dosa-dosanya adalah adab berdoa kepada Allah yang sangat dianjurkan. Selain itu, seseorang yang bertaubat dan taubatnya diterima, bagaikan bayi yang baru lahir yang tidak mempunyai dosa sama sekali.

 

8. Mengawali dan mengakhiri doa dengan memuji kepada Allah dan sholawat kepada Nabi

 

9. Berdoa dengan ikhlas

 

Berdoa walaupun untuk kepentingan pribadi, harus juga diiringi untuk mendapatkan ridlo Allah. Ini yang dimaksud dengan ikhlas.

Demikian ulasan adab berdoa kepada Allah yang baik. Semoga bermanfaat.

Founder Majelis Ta'lim dan Sholawat Kanzul Jannah International

Pendidikan : Pondok Pesantren Al Ishlah Lasem Rembang Jawa Tengah dan Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi-ien Lirboyo Kediri

Mari membangun kebersamaan dan mendapat keberkahan dengan membaca sholawat nariyah 4444x  bersama-sama dari Indonesia, Malaysia dan Brunei Darussalam dengan mengklik tautan ini.